Sedekah Barang dapat dikirim menggunakan jasa ekspedisi JNE, JNT, Tiki, Pos, Wahana, Gojek, Grab dll dengan mencantumkan data sebagai berikut:
Penerima:
Sedekah Barangku - Ulurtangan.com
Alamat:
Komplek SDI An-najahul Islami, Jl. Veteran, No.48, RT.002/004, Kel. Margajaya, Kec. Bekasi Selatan, Kota Bekasi, Kode Pos 17141.
Pengirim:
Nama & Kontak
Mohon cantumkan nama dan nomor kontak Anda pada keterangan pengiriman agar kami dapat memberikan informasi ketika barang Anda telah kami diterima.
Selain dikirim lewat jasa ekspedisi, Anda juga dapat mengantar barang yang akan disumbangkan ke kantor Sedekah Barangku yang beralamat di:
Jl. Veteran No.48, RT.002/004, Kel. Margajaya, Kota Bekasi. (Komplek SDI An-najahul Islami, Samping Masjid Agung Al-Barkah, Alun-alun Kota Bekasi)
Serahkan barang yang ingin Anda sumbangkan kepada petugas kami. Kami akan memberikan Anda tanda terima donasi sebagai bukti.
Terima kasih, Jazakumullahu khairan atas kesediaan Anda untuk berpartisipasi dalam program sedekah barang. Semoga Allah Ta'ala memberkahi segala usaha dan amal ibadah yang kita lakukan. Aamiin.
Sedekah Barangku juga menyediakan layanan penjemputan barang sedekah ke rumah atau kantor Anda tanpa dikenakan biaya.
Silahkan mengisi formulir melalui tautan di bawah ini dengan lengkap, termasuk nama lengkap, nomor telepon, alamat lengkap, jenis barang yang akan disumbangkan, jumlah barang, foto barang dan keterangan tambahan (jika ada).
Setelah mengisi formulir, Relawan Sedekah Barang akan segera menghubungi Anda untuk mengatur penjemputan barang sedekah.
Jika ada pertanyaan lebih lanjut, jangan ragu untuk menghubungi Admin kami melalui telp/whatsApp di nomor 0812.80.70040